Paseban Jati

0
Batu Akik Panca Warna
Khasiat batu akik panca warna sangat beragam, mulai dari meningkatkan aura penggunanya seperti meningkatkan wibawa dan kharisma serta pengobatan penyakit.

Batu akik yang berasal dari pulau Jawa dan memiliki nama khas dari Jawa adalah batu akik pancawarna. Batu ini sebenarnya bernama ponco warno yang dalam bahasa Jawa berarti lima warna. Seperti namanya, batu ini memiliki beraneka macam warna di permukaannya. Perpaduan berbagai warna ini menjadikan batu akik ini makin digemari oleh para kolektor dan penggemar batu akik. Selain corak warna yang beragam juga dipercaya bahwa khasiat batu akik panca warna cukup identik dengan daya magis atau kepercayaan-kepercayaan orang Jawa.

Batu panca warna juga memiliki jenis khusus, salah satunya adalah jenis batu panca warna Garut. Yang menjadi pembeda antara batu panca warna ini dengan batu panca warna lain adalah batu ini dikatakan lebih memancarkan pesona kelima warnanya membentuk suatu lukisan abstrak yang indah. Selain penampilannya yang cukup memikat, batu ini juga memiliki khasiat tersendiri. Khasiat dari batu akik panca warna garut antara lain adalah dapat memunculkan rasa cinta dan sayang meskipun dengan keterbatasan penampilan pemakainya, dapat memunculkan kepercayaan lawan bicara saat melakukan negosiasi, serta khasiat lain yang tidak jauh berbeda dengan khasiat batu akik panca warna jenis yang lainnya.

Jenis batu akik panca warna lain diantaranya adalah batu pirus panca warna, batu mustika panca warna aji lumut, serta jenis-jenis lainnya yang tersebar di berbagai wilayah. Namun, secara umum khasiat dari batu panca warna ini tidak jauh berbeda. Batu akik yang memiliki lima warna pada setiap batunya dipercaya dapat meningkatkan aura penggunanya seperti layaknya batu akik lain. Khasiat batu akik panca warna yang berhubungan dengan aura penggunanya seperti meningkatkan wibawa, serta kharismatik penggunanya. Selain itu, khasiat lain yang dipercaya ada pada batu ini adalah sebagai media pengobatan, menjaga penggunanya dari kejahatan dan ancaman yang ada di sekitarnya, serta menjaga kemakmuran si pemilik batu. Namun, bagaimanapun khasiat yang dipercaya ada pada batu akik, diharapkan tidak akan menggoyahkan keyakinan kita pada Tuhan dan menganggap sebuah batu itu hanya media perantara, bukan sebagai pemberi berkah dan sebagainya.

Untuk mendapatkan khasiat dari batu akik panca warna ini, para penggunanya dapat menjadikan batu ini sebagai batu cincin layaknya batu akik jenis lain. Namun, khusus untuk jenis batu panca warna ini, akan lebih
indah dan lebih cocok apabila Anda menjadikannya sebagai liontin pada kalung. Dengan demikian, pesona kelima warna yang berbeda yang ada di batu tersebut dapat lebih terpancar.

Posting khusus Syariat, Tariqat, Hakikat, Makrifat, silahkan kunjungi:

http://sufipedia.blogspot.com
Visit Sufipedia

Jangan lupa dukung Mistikus Channel Official Youtube Paseban Jati dengan cara LIKE, SHARE, SUBSCRIBE:





http://paseban-jati.blogspot.co.id/p/donasi.html
Visit Donasi Paseban Jati

Anda sedang membaca artikel Yang Berjudul Batu Akik Panca Warna. Jika menurut Anda Batu Akik Panca Warna bermanfaat mohon bantu sebarkan. Untuk menyambung tali silaturahmi silahkan tinggalkan komentar sebelum meninggalkan Paseban Jati. Jika ingin bergabung menjadi anggota Paseban Jati, silahkan klik DAFTAR. Terima kasih.
Sudah berapa lama Anda menahan rindu untuk berangkat ke Baitullah? Melihat Ka’bah langsung dalam jarak dekat dan berkesempatan berziarah ke makam Rasulullah. Untuk menjawab kerinduan Anda, silahkan klik Mubina Tour Indonesia | Follow FB Fanspages Mubina Tour Indonesia - Sub.

Post a Comment Blogger Disqus

 
Top